Jakarta,
10 Desember 2021
“Tropical Christmas” menjadi tema dekorasi dan
kegiatan Natal dan akhir tahun di Lippo Mall Kemang yang sudah mulai sejak tanggal 2 Desember 2021 dan akan berakhir pada 9 Januari 2022. Pada tema kali ini,
Lippo Mall Kemang menghadirkan dua tema dekorasi dengan nuansa yang berbeda yang
ditempatkan di area main atrium
lantai ground Lippo
Mall kemang, juga tempat hang out outdoor
Avenue of
The Stars.
Mengusung tagline
‘Enjoy The Tropical Christmas
Atmosphere’, nuansa tropical
dapat dirasakan mulai
dari area lobby utama hingga menuju
atrium mal, mulai dari konsep tropical
khas pesisir pantai yang diramaikan dengan hiasan pohon kelapa, bambu dan
jerami, dan juga dilengkapi dengan kehadiran hewan-hewan khas tropis
seperti burung Flamingo, hingga kehadiran Santa Clause dengan menggunakkan kostum tropical.
Untuk Avenue of The Stars sendiri, dekorasi
city of light yang diadopsi dari Radio City Music Hall – New York dilengkapi dengan dekorasi natal yang merupakan perpaduan lampu warna warni
memberikan kesan malam yang gemerlap dengan live
music performance setiap harinya menjadi pilihan tempat hang out dan juga pilihan tempat
berkumpulnya keluarga dan komunitas.
Lippo Mall Kemang juga melengkapi
rangkaian program dengan
ragam kegiatan mulai dari Amazing Dog
Race, Pet & Plant Bazaar, Talkshow dan Meet & Greet by Taman Safari Indonesia, Animal Feeding, Exotic Animal
Contest, Santa Meet & Greet, Broadway Dance, Music Performance seperti Christmas
Caroling dan penampilan dari Purwacaraka Music School, dan masih banyak
kegiatan menarik lainnya yang diselenggarakan di Atrium Utama.
Henricus Helmy Kurniawan, Marketing Communication
Manager Lippo Mall Kemang mengatakan, “Program Natal kali ini kami siapkan untuk keluarga yang memilih mal sebagai
aktifitas libuan mengisi Natal dan Tahun Baru. Apalagi beberapa saat yang lalu
atas arahan Pemerintah, anak dibawah 12 tahun tidak diperbolehkan untuk memasuki area
mal. Untuk itu kali ini kami menyiapkan aktifitas yang akan membuat keluarga
khususnya yang memiliki putra-putra dibawah 12 tahun untuk menikmati program
yang kami siapkan mulai dari dekorasi, serta aktitas yang bukan hanya
memberikan hiburan namun memiliki nilai edukasi dengan mengenal habitat tropical sesuai dengan kondisi Indonesia
sebagai negara tropical.”
“Berbagai aktifitas
kegiatan kami kemas dengan mengedepankan protokol kesehatan yang ketat,
sehingga kami berharap setiap pengunjung kami dapat mengikuti protokol kesehatan
dengan disiplin,”
tambah Henricus.
Program belanja berhadiah telah disiapkan Lippo
Mall Kemang mulai dari program ‘Exotic
Xmas’ di mana pengunjung yang sudah menjadi member Styles dengan minimum pembelanjaan Rp200.000 atau Rp250.000
(khusus transaksi di Hypermart) mendapatkan hadiah berupa 2 ekor exotic fish. Serta, program ‘The Joy of REDemption’ yaitu para member Styles yang sudah melakukan earning di Lippo Mall Kemang bisa
melakukan redeem Styles point dengan
LMK Gift Voucher.
Lippo Malls melalui
Styles, aplikasi program loyalty customer juga menghadirkan program belanja
berhadiah 'No Shop, No Gold!' selama periode 1 Desember 2021 hingga 5 Januari
2022. Pengunjung cukup belanja dengan minimum transaksi Rp300.000 untuk
mendapatkan kupon Lucky Styles, dan 3 member loyal Styles yang beruntung akan mendapatkan
logam mulia emas batangan 5 gram.
Tentang Lippo Mall Kemang
Lippo Mall
Kemang (LMK) adalah the first community
lifestyle mall dan entertainment
destination yang berada di area Kemang, yang dibangun untuk memberikan
pengalaman belanja, dan sebagai pusat destinasi keluarga dan anak, fashion, dan
juga food and beverage dengan
keunggulan layanan dan perhatian terhadap detail.
Keberadaan Avenue of Star dengan konsep alfresco dining yang didesign unik dan
mewah, dengan deretan Restoran Premium ternama siap memanjakan para pencinta
kuliner dan menjadikan Avenue of the star
sebagai tempat hang out yang ideal
dan sesuai dengan warga Jakarta. Hadir mewakili cita rasa Nusantara hingga
internasional seperti: Sushi Tei, Magal, Thai I Love, Seribu Rasa, dan banyak lainnya
menjadikan Lippo Mall Kemang sebagai destinasi lifestyle dan hang out
yang unik, menarik dan terkini.
LMK adalah mal
kelas menengah atas, memiliki total GLA (Gross
Leasable Area) 79.000 meter persegi dan membawa lebih dari 200, diperkuat
penyewa utama (anchor tenant) seperti
Hypermart, Fitness First Platinum, Ace Hardware, Cinema XXI dan
Uniqlo. Tidak hanya itu saja beberapa major tenant juga bergabung di mal ini
seperti Timezone dan Sports Station. LMK juga memiliki tenant
food & beverage spesial
seperti Sushi Hiro, Kopi Kitchen, Ootoya, Classifield, Pappa Rich, serta specialty tenants seperti Pull & Bear, Stradivarius, The Goods
Dept, dan lainnya.
Tentang Lippo Malls Indonesia
PT Lippo Malls Indonesia (LMI) merupakan pengembang dan operator mal
terbesar di Indonesia yang memiliki dan mengelola lebih dari 70 mal yang
tersebar di 33 kota di seluruh Indonesia. Saat ini LMI mengelola lebih dari 3
juta m2 gross area dan memiliki 13.000 tenant di seluruh malnya. Mal-mal tersebar
di Jabodetabek, Bandung, Jawa Timur, Jawa Tengah, Sumatera Utara, Sumatera
Selatan, dan Indonesia bagian Timur seperti Makassar, Manado, Bali dan Kupang.
LMI akan menambah jumlah mal yang dikelolanya hingga mencapai 100 mal dengan
jangkauan 40 kota / kabupaten di Indonesia yang meliputi pembangunan mal baru
di kota-kota wilayah Indonesia Timur. Saat ini LMI juga tengah mempersiapkan
berbagai proyek di berbagai kota di Indonesia Barat antara lain, Semarang,
Medan, Padang, Bandung, Tangerang dan juga Cikarang.
Untuk keterangan lebih lanjut dapat
mengunjungi website www.lippomalls.com atau menghubungi:
Henricus Helmy Kurniawan
Marketing Communication Manager Lippo Mall Kemang
Email :
henricus.kurniawan@lippomalls.com
HP : +62 878-3852-1882
Nidia Niekmasari
Corporate PR
& Reputation Management Lippo Malls Indonesia
Email : nidia.niekmasari@lippomalls.com
HP : +62 817 876 949